Kodim 0722/Kudus Droping Sembako Untuk Warga Kurang Mampu Di lokasi TMMD.


Realitakini.com - Kudus.
Akan segera dilaksanakannya upacara pembukaan TMMD Kodim Kudus rencananya akan membagikan bingkisan berupa sembako kepada warga kurang mampu di lokasi tempat upacara pembukaan lapangan sepak bola Desa Kedungsari,Jum'at (13/3/2020).

Bingkisan berupa sembako yang dikirimkan Kodim 0722/Kudus berjumlah 30 dus yang akan dibagikan secara simbolis diupacara pembukaan nantinya,dan diharapkan dapat  dibagikan kepada perwakilan 30 orang yang tidak mampu di Desa Kedungsari.

Peltu Junaidi anggota Satgas TMMD Reguler 107 di Desa Kedungsari menuturkan," Droping sembako  yang dipersiapkan oleh Kodim 0722/Kudus ini sementara ditampung di Kantor Balai Desa Kedungsari dan sesuai petunjuk dan arahan dari Komando atas agar jumlahnya tetap utuh 30 dus,"tuturnya.

Dalam kesempatan lain Koordinator Bhakti Sosial Kapten Infanteri Purwadi yang juga Danramil 09/Kaliwungu menambahkan,"Bahwa bantuan sembako ini diharapkan dapat membantu warga kurang mampu di Desa Kedungsari ,ini adalah sebagai bentuk perhatian TNI dalam turut serta membantu Pemerintah mengentaskan kemiskinan melalui program TMMD Reguler 107 di Desa Kedungsari ini, tandasnya.
(Pendim Kudus).

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels