Wakil ketua DPRD Kota Padang, Ilham Maulana :datangi DPRD Sampaikan lah Aspirasi

Realitakini.com -Padang, 
Sopir angkutan kota jurusan Teluk Bayur-Anak Aie Bypass khawatir dengan beroperasinya Transpadang bisa mematikan usaha angkutan kota mereka. Hal ini karena sebagian penumpang mulai beralih menggunakan moda transportasi itu.

Salah seorang sopir angkutan kota, Ujang Azril mengatakan pihaknya hanya mengharapkan penumpang dari pelajar dan karyawan. "Dengan beralihnya mereka menggunakan Transpadang tentunya akan hilang penumpang kami," katanya yang setiap harinya beroperasi di Simpang Lubuk Begalung- Aie Pacah di Padang, Senin, 3 Februari 2020.

Diakuinya untuk mencari penumpang saat ini, pihaknya juga sudah bersaing dengan angkutan online. "Ditambah lagi dengan beroperasinya Transpadang tentunya ini semakin menambah kesulitan, termasuk daam mengejarkan setoran," tuturnya

 Hal tersebut di tangapi oleh wakil ketua DPRD Kiota padang Ilham Maulana .Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Padang membuka pintu seluas-luasnya kepada pengusaha sopir angkutan umum untuk mengadu dan hearing dengan DPRD Kota Padang. Hal itu bisa dilakukan jika ada keraguan yang dirasakan oleh mereka.

"Catatan disaat itu akan sifatnya mendatangkan keraguan pada dirinya datangilah dinas bersangkutan dan datangi DPRD untuk menyampaikan aspirasi sehingga segala bentuk persoalan itu bisa diselesaikan, terutama dengan duduk bersama," kata Wakil ketua DPRD Kota Padang, Ilham Maulana saat dihubungi di Padang, Selasa, 4 Februari 2020.

Ia mengatakan nanti pihaknya akan membicarakan dengan komisi yang bersangkutan, yakni komisi III dan membahasnya dengan dinas terkait. "Karena akan membahas ini secara tuntas dan menemukan akar masalahnya," jelasnya.Menurutnya masalah Transpadang bukan hanya sekedar mengoperasikannya namun bagaimana memberikan layanan optimal kepada masyarakaat umum. "Sehingga duduk satu meja dalam menyelesaikan masalah adalah solusi terbaik antara sopir angkutan kota dan dinas perhubungan," jelasnya(w*)

Post a Comment

Previous Post Next Post