Luar biasa!! Hadiah Khatam Al-Qur'an Pincuran Sabil Mencapai 70 Juta Rupiah

Realitakini.com- Payakumbuh
Musholla Pincuran Sabil Kelurahan Balai Jariang Koto Nan Gadang Kecamatan Payakumbuh Utara laksanakan Perayaan Khatam Al-Qur’an, Rabu (05/02/2020).

Resepsi perayaan khatam Al-Qur’an yang dilaksanakan di halaman Musholla Pincuran Sabil ini, dihadiri oleh Walikota Payakumbuh yang diwakili oleh Sekda Ridha Ananda bersama Kabag Kesra, Camat Payakumbuh Utara Desfitawarni dan Kepala Lurah Balai Jaring.

Ahmad Ridha, SH,selaku Tokoh Masyarakat Koto Nan Gadang yang menjadi Ketua satu pada acara tersebut, ketika di hubungi via telpon menyampaikan bahwa; "Kegiatan ini merupakan perayaan besar nomor dua setelah batagak pangulu, yang membaurkan kebudayaan dan agama sesuai adat basandi syara’ dan syara’ basandi kitabullah”.

Muhammad Ridha juga menyampaikan; "Penyelenggaraan khatam Al-qur’an kali ini, mengkhatamkan 36 Santri MDA Mushala Pincuran Sabil Kelurahan Balai Jariang. Kegiatan ini terselenggara atas partisipasi dari masyarakat dan perantau sehingga untuk hadiah keseluruan kali ini tembus d angka 70 juta rupiah."

"Semoga dengan kegiatan Khatam Al-qur’an ini dapat terbentuknya Insan Qur’ani hafal Al-Qur'an (tahfidz)  yang sesuai dengan motto kegiatan Khatam kita yaitunya Tingkatkan Pendidikan Pembinaan Bagi Generasi yang Qur’ani Untuk Menjawab Tantangan Hidup Saat Ini dan Masa Depan," tutur Ahmad Ridha.

Sementara di tempat terpisah, Camat Payakumbuh Utara Desfitawarni menyampaikan “Kita sangat mensupport kegiatan ini. Persatuan dan partisipasi masyarakat dan Perantau terlihat sangat tinggi. Kita juga berharap, nuansa lokal dan Syiar Agama seperti ini dapat dikembang hendaknya”

"Semoga, perayaan khatam Qur’an ini dapat dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan kualitas pemahaman terhadap Al-Quran. Selamat kepada adik adik yang sudah khatam dan sukses kepada panitia pelaksana," tutup Camat Payakumbuh Utara ini.(Rel)

Post a Comment

Previous Post Next Post