Fadly Amran Minta Lurah Beri Pelayanan Terbaik

Realitakini.com-Padan Pganjang.
Kualitas pelayanan masyarakat di tingkat kelurahan menjadi perhatian serius bagi Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano. Lurah hendaknya dapat merepresentasikan visi misi Walikota di wilayahnya masing masing

" Fokus saya adalah untuk membuat masyarakat tentram dan bahagia, berikan masyarakat pelayanan terbaik," ungkap Wako Fadly dihadapkan seluruh lurah di Lingkungan Pemerintah Kota Padang Panjang, saat rapat yang di ruang VIP Balaikota Lt. II, Kamis (13/2).

Wako Fadly meminta lurah dapat melayani masyarakat dengan sebaik - baiknya. Kemudian, beliau berharap usulan jangka pendek ditingkat kelurahan bisa segera diselesaikan. Serta ada inovasi yang di implementasikan di tengah masyarakat.

Dalam pertemuan itu beliau juga  mendengar langsung kendala yang dihadapi di tingkat kelurahan.  Rapat tersebut adalah kali pertama diadakan pada tahun 2020 ini.

Kepada lurah, walikota kembali mengingatkan komitmen anti korupsi. "Kita punya komitmen untuk menjadikan Padang Panjang sebagai kota anti KKN, mari sama-sama kita dukung visi misi agar menjadi contoh bagi masyarakat", pungkasnya.

Turut hadir dalam rapat tersebut
Wakil Walikota Drs. Asrul, Sekretaris Daerah Padang Panjang Sonny Budaya Putra, AP, M. Si, dan pejabat lainnya.

Wakil Walikota Asrul menghimbau para lurah, selalu berkoordinasi dengan RT setempat. "Untuk meminimalisir masalah yang terjadi di tengah masyarakat, saya menghimbau kepada seluruh lurah dan camat untuk melakukan koordinasi dengan RT setempat.

Sekretaris Daerah, Sonny Budaya  Putra menyampaikan agar lurah selalu berkoordinasi dengan OPD. " Jika ada masalah,  langsung sampaikan pada OPD yang bersangkutan atau langsung pada Sekda. Sehingga masalah yang muncul jangka pendek atau menengah bisa ditindak lanjuti segera," pungkasnya. (Release Kominfo/Na)

Post a Comment

Previous Post Next Post