Wali Nagari Kumango Iis Zamora Putra :Pembangunan Di Dua Jorong Akan Diusahakan Bersifat Adil

Tanah Datar -Realitakini.com.
Pelaksanaan Musyawarah Rencana pembangunan ( musrembang) Nagari kumango kecamatan Sungai Tarab bertempat di gedung serba guna Nagari Kumango kamis 24/01/2019.

 Musrembang Nagari Kumango ini di hadiri oleh, Staf Ahli Bupati Zulkifli SR, sebagai ketua tim pembinaan Musrenbang Kabupaten Tanah Datar beserta 18 anggotanya, Ketua DPRD Tanah Datar Anton Yondra, beserta beberapa anggota DPRD Tanah Datar, Camat Sungai Tarab, Wali Nagari se Kecamatan Sungai Tarab, KAN, BPRN dan Unsur lainnya di Nagari Kumango. 

Wali Nagari Kumango Iis Zamora Putra menyampaikan, Nagari Kumango terdiri dari 2 jorong, dan program pembangunan akan diusahakan bersifat adil untuk dilaksanakan di dua jorong itu tanpa membedakan, namun tentu juga mengedepankan skala prioritas kan, beliau juga menambahkan Musrenbang merupakan langkah nyata untuk mengetahui kebutuhan masyarakat terhadap program pembangunan prioritas yang ingin dicapai dan dilaksanakan yang berujung untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat Nagari Kumango.

 Walinagari juga menambahkan, Musrenbang Nagari Kumango untuk usulan Rencana Kerja Pembangunan Tahun 2020 mencakup pembangunan bidang, fisik prasarana, seperti pembangunan Banda, perbaikan irigasi, rehab masjid, pengembangan wisata dan lainnya, Bidang Ekonomi ada pengadaan bibit palawija, pengadaan ternak sapi dan kambing, pengadaan bibit ikan, pengadaan mesin perontok jagung, mesin pengering gabah dan beberapa item lainnya,

Bidang Sosial Budaya ada pembuatan DAM dan pagar SMP, pengadaan beasiswa SD dan SMP di Nagari Kumango, rehab perpustakaan, pelatihan pidato adat, pengadaan BPJS bagi keluarga miskin dan beberapa item lainnya, Bidang penyelenggaraan pemerintahan mencakup, belanja penghasilan bagi perangkat nagari sampai rencana pembangunan kantor wali nagari, Bidang Pembangunan mencakup berbagai pembangunan perbaikan jalan, batas nagari, pengadaan insentif guru TPA dan beberapa item lainnya., 

Bidang Pembinaan kemasyarakatan seperti sebagai tuan rumah MTQ tingkat Kecamatan Sungai Tarab, pengadaan alat sanggar nagari sampai pengadaan pakaian kader nagari, Bidang pembinaan kemasyarakatan, seperti pelatihan menjahit pakaian, menjahit bedcover sampai pelatihan pidato adat dan beberapa item lainnya, Bidang pemberdayaan kemasyarakatan, seperti pelatihan pengurus BUMNAG, sosialisasi tentang kesehatan dan beberapa item lainnya, Tentu dengan Musrenbang awal ini dibutuhkan masukan, kritik dan saran bagi seluruh masyarakat, pemerintah nagari, tokoh masyarakat serta bimbingan dari tim dari Kabupaten.

Walibagari juga berharap dukungan dari semua fihak untuk tercapainya keberhasilan dalam pembangunan di segala sektor Sementara itu Ketua Tim II Pembinaan Musrenbang Kabupaten Tanah Datar Zulkifli SR, menyampaikan, Pelaksanaan Musrenbang sebagai langkah tindak lanjut Permendagri RI Nomor 114 Tahun 2014 tentang Pedoman 

Pembangunan Desa dan berdasarkan Peraturan Bupati Tanah Datar Nomor 50 Tahun 2015 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Musrenbang Daerah. kamis 24/01/2019 adalah hari pertama Di adakan musrembang dikabupaten Tanah Datar, Musrenbang Nagari merupakan tahap 1 dari 13 tahap pelaksanaan Musrenbang, dimana muara akhirnya pada langkah 13 adalah pelaksanaan APBD pada januari tahun 2020. 

Ia juga berharap musrembang Nagari mempertimbangkan segala asfek serta prioritas kebutuhan dalam pelaksanaan pembangunan di nagari di rasakan manfaat nya oleh nagari. dan kepada walinagari di harapkan untuk merangkul seluruh elemen, sehingga masyarakat bisa berperan aktif ikut andil sehingga bisa minimalisir gejolak dalam nagari.

 Rencanakan dan laksanakan pembangunan adalah tanggung jawab nagari. Ketua DPRD Anton Yondra menyampaikan sebagai Ketua DPRD mewakili anggota DPRD menyampaikan dukungan dan ucapan selamat melaksanakan musrembang, dengan mengedepankan skala prioritas pembangunan di nagari, dan anggota DPRD akan membantu dengan nama program pokok pikiran (pokir). "dana pokir adalah bantuan khusus keuangan nagari, yang perencanaannya berasal dari pokok-pokok pikiran DPRD bukan dana langsung yang diberikan kepada masyarakat.

 Namun berupa program pembangunan yang dirancang dan dikelola atas hasil reses atau kunjungan lapangan. dan anggota DPRD selalu mendukung hasil Musrenbang Nagari, namun tentunya juga harus lewati 13 tahap yang disampaikan ketua tim Musrembang." kata Anton Yondra.( ms).

Post a Comment

Previous Post Next Post

Labels