Bupati Padang Pariaman Harapkan Piala LKS Di Bawa Pulang Piala Ke Ranah Saiyo Sakato.

Realitakini.com-Paritmalintang,
Tim lomba sekolah sehat Padangpariaman lakukan pematangan persiapan untuk perlombaan tingkat provinsi Sumatera Barat.Tim yang terdiri dari lintas organisasi perangkat daerah (OPD) dan Kemenag Padangpariaman itu, Jumat (6/10), lakukan pembinaan dengan cara mengunjungi sekolah-sekolah yang diikutkan pada perlombaan tersebut.

Selain itu, tim juga telah menyepakati sekolah yang diikutkan pada ajang yang dilaksanakan sekali setahun ini. Untuk tingkat TK, Kabupaten Padangpariaman diwakili oleh TK Pembina Paritmalintang. Tingkat Sekolah Dasar diwakili oleh SDN 07 VII koto. Sedangkan SMP 1 Sintuak Toboh Gadang mewakili tingkat SMP. Tingkat SLTA, SMA Negeri 1 Kampung Dalam mewakili Padangpariaman.Asisten Bupati Padangpariaman Idarussalam menyampaikan kepada tim agar tetap menjaga koordinasi dengan sekolah perwakilan. "Untuk mencapai harapan kita pada perlombaan ini perlu kita jaga terus koordinasi, baik sesama anggota tim maupun dengan pihak sekolah yang kita ikut sertakan," kata Idarussalam.

Untuk tahun 2017 ini, kata dia, Padangpariaman menargetkan membawa pulang piala ke ranah Saiyo Sakato. "Sesuai harapan bupati dan seluruh masyarakat Padangpariaman, kita bekerja semaksimal mungkin untuk menjadi yang terbaik pada ajang ini," sambungnya.Irsad, dari Kemenag Padangpariaman yang juga salah seorang anggota tim, memaparkan hasil pantauannya ke sekolah, yaitu SD 07 VII Koto.Secara umum SD 07 VII Koto, kata dia telah siap mengikuti perlombaan. Namun untuk lebih memaksimalkan, ada beberapa hal yang mesti diperbaiki, salah satunya kebersihan toilet.Irsad berharap kepada pihak sekolah untuk mengimbau kepada peserta didik untuk menjaga kebersihan toilet. Selain itu, kantin sekolah juga dalam tahap pembangunan. "Mudah-mudahan akan segera siap menjelang penilaian," katanya.

Terpisah, Weni Efalina selaku pejabat pelaksana teknis kegiatan (PPTK), menyampaikan untuk penilaian, Padangpariaman akan dikunjungi oleh tim dari Provinsi Sumatera Barat pada tanggal 16 dan 17 Oktober 2017. "Maka dari itu kita matangkan persiapan agar target dan harapan masyarakat Padangpariaman dapat terwujud," sebutnya. (03/wt) 
Previous Post Next Post

Labels