Semangat yang dikobarkan oleh Bagindo Aziz Chan kepada kita, maka inilah rasa kepedulian kepada rakyat dan kepada bangsa dan kemudian bagaimana beliau merakit dan merajut semangat persatuan dan kesatuan diantara warga masyarakat, inilah suatu hal yang layak kita teladani, layak kita contoh, karena kedepan kita akan bisa menjadikan indonesia ini negara yang berdaulat.
Demikian antara lain dikatakan Walikota Padang H. Mahyeldi Ansharullah saat diwawancarai usai upacara peringatan gugurnya pahlawan nasional, Bagindo Aziz Chan ke-70 di RTH Imam Bonjol, Rabu (19/7). “Semangat yang dikobarkan dan rasa kepedulian kepada rakyat dan bangsa, inilah suatu hal yang layak kita teladani,” tutur Mahyeldi.
“Untuk kedepan semangat inilah yang perlu kita wariskan dan semangat inilah yang perlu dimiliki generasi muda dan insya allah Pemerintah Kota Padang melalui Dinas Pendidikan untuk tahun 2018 yang akan datang, kita akan perlombakan antar sekolah, kita akan ambil tema tentang kisah daripada Bgindo Aziz Chan, kita akan buat drama pendek, mana yang terbaik akan kita tampilkan ketika pembukaan napak tilas dan ketika upacara seperti pada hari ini,” terang Walikota.
Pada kesempatan yang sama Putri Bagindo Aziz Chan, Fatiah Aidil Fitrini yang hadir pada upacara peringatan gugurnya pahlawan nasional, Bagindo Aziz Chan di RTH Imam Bonjol Padang mengatakan,”saya sangat terharu dan berterima kasih sekali kepada Pemerintah Kota Padang yang mana setiap tahun telah memperingati gugurnya ayahnda saya” sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada Pemko Padang tukuknya. ( Nd/ H/Wt )
Tags:
Padang