Realiatkini.Com-Padang
Tim VII Safari Ramadhan dipimpin Komandan Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Sutan Sjahrir Kolonel Pnb Eko Sujatmiko menyampaikan, momen bulan suci Ramadan 1438 H tahun 2017 ini diharapkan para orangtua dapat mengontrol sikap dan akhlak anak-anaknya. Bulan suci ini manfaatkan dengan sebaik-baik untuk memperoleh kebaikan. Mendekat kan diri kepada Allah Swt saat mengunjungi Masjid Al- Mugamah, Jalan Ujung Pandan nomor 3, kelurahan Olo, Kecamatan Padang Barat, Senin (12/6
“ Sejalan dengan itu saya senagaja memperkenalkan diri kepada jemaah, karena baru sekitar tiga minggu berada di Kota Padang ini. Tentu saya belum dikenal oleh siapapun. Namun setelah saya mengikuti kegiatan Tim Ramadhan ke rumah ibadah ini saya terkesan dan kagum berada di Kota Padang, karena banyak kegiatan islami yang dilaksanakan di seluruh rumah ibadah di Kota Padang ini. Diantaranya pesantren Ramadhan yang diikuti para murid SD dan SMP di seluruh masjid dan mushalla di Kota tercinta ini,” sebut Kolonel Pnb Eko Sujatmiko.
Kegiatan peseantren Ramadhan yang diikuti para murid SD dan siswa siswi SMP sekaligus upaya menciptakan generasi usi sekolah di kota tercinta ini menjadi mulia. Mereka semua dibina mentalnya sejak usiak sekolah, sebab mereka juga para calon pemimpin dimasa mendatang. Sekaligus bertujuan agar mereka tidak terjerumus dalam kenakalan remaja seperti aksi tawuran, dan perbuatan yang tak senonoh lainnya. Jadi kesempatan yang baik ini jangan dibiarkan berlalu.Bulan suci Ramadan ini amat tepat untuk mengontrol kondisi anak, seperti masalah akidahnya dan lainnya di rumah.Jika ilmu agama anak sudah baik tentu akidah juga mulia, maka mereka, generasi muda itu tak akan mau berprilaku yang tidak baik, jangankan tawuran, menghina orang lain saja sudah pasti tidak akan mau, ucap Danlanud.
Safari Ramadhan Pemko Padang ini sekaligus merajut hubungan harmonis dengan masyarakat. Tanpa hubungan yang baik dan keharmonisan mustahil partisipasi masyarakat dalam berbagai program, kegiaatan dan pembangunan bisa terwujud. Keharmonisan antara pemerintah dan masyarakat itu adalah kunci sukses pembangunan pada berbagai aspek.
T
im VII Safari Ramadhan Pemko Padang yang berkunjung ke masjid Al-Muqamah malam itu diantaranya H. Afrizal Khaidir Staf Ahli Walikota Padang, Edy Hasmi Kepala BPPD, Kepala Dinas Kelautan Kota Padang, Zalbadri, Dian Fachri Kepal Satpol PP, Camat Padang Barat Arfian dan Faisal dari Bagian Humas. Terakhir Ketua Tim VII Safari Ramadhan Pemko Padang memberikan bantuan Rp 15 juta yang bisa dipergunakan untuk kebutuhan pembangunan masjid Al-Mugamah yang diterima pengurus masjid.-(Wt* Ir/F.S)
Tags:
Padang