PURWODADI. Benar-benar tancap gas apa yang dilakukan oleh TNI jajaran Kodim 0717/Purwodadi, sejak TMMD Reguler ke-108 Kodim 0717/Purwodadi dengan sasaran Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, secara resmi dibuka Selasa (30/06/2020).
Tidak usah menunggu ganti hari, begitu TMMD secara resmi dibuka, sejumlah sasaran fisik yang diprogramkan mulai disentuh. Seperti di perehaban Poskamling, salah satu sasaran fisik TMMD yang akan berlangsung selama 30 hari itu.
Babinsa setempat, Serda Suparman dengan dibantu sejumlah warga setempat, langsung survey lokasi Pos Kamling yang akan direhab, melakukan pengukuran, sekaligus juga menghitung dan menginventarisir kebutuhan materialnya.
''Kami mempersiapkan semuanya, dengan maksud nantinya para Satgas TMMD dan warga yang turun untuk melakukan pembangunan tinggal pancal. Dengan cara ini, efektifitas waktu benar-benar bisa dimanfaatkan. Mengingat, di TMMD Tambakselo ini jenis sasaran fisiknya bervariasi dan volumenya juga cukup besar,'' papar Babinsa Tambakselo, Serda Suparman. (Pendim Purwodadi)
Tags:
Jateng